Rabu, 30 Januari 2013

Bike Like Hell



Hari Rabu saya tasbihkan sebagai movie review aja ah, secara movielover,  kopilover dan koranloper, blog ini bisa jadi tempat untuk berbagi tempat untuk mereview film film medioker agar bisa dikenal. Soale kalo film yang rame ditonton udah rame juga di review. Saya sebenarnya ada 2 pilihan film : Total Recall atau Premium Rush, kalo ditimbang-timbang – pilih yang lebih baru aja lah. – Premium Rush – 

Sejak keluar trailernya di TV, jadi berharap banget bisa menonton. Bayangan awal saya pengirim dokumen bersepeda ini akan banyak aksi menegangkan dan cerita yang menggelegar serta membutuhkan banyak pesepeda yang akan membantu tokoh utama saat terkena masalah. (Maaf 26 kata tanpa koma, keenakan). Ternyata enggak seperti itu, jadi seperti apa? nihhh


Jadi di New York tuh banyak perusahaan kurir pengirim dokumen, yang memakai kendaraan sepeda. Karena di sana sudah macet banget kali ya, kayak Jakarta enntuh. So di jalanan New York banyak berseliweran pesepeda-pesepeda pagi – malam, menenteng tas yang berisi dokumen. Dialah kurir sepeda.

Senin, 28 Januari 2013

Mimpi Londri


Alhamdulillah setelah 3 bulan yang melelahkan + 2 bulan yang berhenti di tempat, londri laundry akhirnya bergerak kembali. Usaha saya ini memang agak limbung dan akhirnya berhenti setelah ba’da lebaran 1433H , karyawan gak balik lagi. Cari orang pengganti sulit, mungkin gaji yang saya tawarkan tidak menggiurkan walaupun sebenarnya kalau dilihat dari frekuensi pekerjaannya. Rasanya cocok nilai gaji  itu saya berikan, karena  masih belum banyak yang dikerjakan. Bahkan ada hari hari yang libur karena tidak ada laundry, dan kadang malah bersih bersih rumah.

Pengalaman berganti orang hingga 3 kali, telah memberikan pelajaran penting tentang mengelola karyawan. Kalau di Pabrik salah satu karyawan keluar, bisa di gantikan temennya. Kalau di Londri, hal itu nggak bisa cos karyawannya cuma satu. Yang satu nya freelance untuk antar jemput saja. Mau nambah orang gak mungkin, pekerjaan masih belum banyak. Namun usaha ini harus membesar, karena untuk merealisasikan mimpi dan keinginan butuh kesuksesan.

Jumat, 25 Januari 2013

Pemimpin Dunia Fashion



Kenangan Kopdar komunitas Blogger Bertuah (Pekanbaru) dan silaturahim peserta Bisnis Go Online Riau pada awal Januari, berbayang muncul di permukaan karena memikirkan tulisan apa yang akan di posting untuk tema LBI “Fashion Blogger. Saya teringat saat itu saya datang terlambat, jiahh gak penting banget sih. Dan memang terlambat banget, halah di terusin. Acara jam 9 saya datang jam 14, karena hari Sabtu saya kerja setengah hari – ini baru penting, penting untuk ditinggalkan.

Saat saya datang acara sedang presentasi tentang twitter, peserta yang datang lumayan banyak dan dengan disengaja mereka sudah membentuk 2 kelompok besar : kumpulan bloggger dan pebisnis. Namun yang tidak terpisah adalah perempuan dan Ibu-Ibu, mereka terlihat lebih berdekatan. Kebetulan saya duduk tidak jauh dari mereka dan sedikit mendengar apa yang mereka bicarakan.

Rabu, 23 Januari 2013

Snow White

  
Film yang ditunggu tunggu akhirnya datang juga. Cos pegen lihat akting Kristen Stewart kalo jadi petarung. Sebenarnya udah terlihat di sekuel terakhir Twilight, tapi sebentar aja. Seperti biasa koleksi film dapat dari teman Pabrik yang pulang meeting dari Jakarta. Mereka copy antar teman, mental gratisan ya gini. Tapi kalo filmnya bagus dan bagus kalo liat di Bioskop, saya nonton di Bioskop. Itu pun kalo ada waktu dan  ada duit he he.

Snow White and The Hunstman adalah salah satu karya film yang diadopsi dari cerita rakyat, rakyat mana saya juga gak tahu. Dengan ide yang sama, film ini memberikan jalan cerita yang berbeda dengan yang kita ketahui selama ini. Tanpa menghilangkan detail cerita pentingnya, Snow White tampil  lebih berani dan kuat.


Senin, 21 Januari 2013

Must Networking

  
Blogger adalah aktivitas penting yang datang dari hobi dan kemudian menjadi kebutuhan dan keharusan – untuk menulis tentunya. Blogger yang punya siklus seperti ini biasanya lebih tahan lama dan kuat, keinginan menulis yang terus menerus dan eksistensi diri menjadikan media Blog sebagai hal yang penting untuk dilakukan. Apalagi peradaban manusia dilihat dari tulisan.

Berikutnya adalah promosi, atau aktivitas memberi tahu. Punya sesuatu yang bermanfaat kalau yang tahu hanya Anda dan Tuhan ya percuma. Memberitahu musti dilakukan, demi eksistensi lho – salah satu fitrah manusia kan ingin di hargai. Pepatah mengatakan, “tak kenal maka tak sayang”, so proses pengenalan musti dijalankan . Banyak cara untuk mempromosikan Blog anda, yang akan saya share adalah bergabung dengan komunitas.

Jumat, 18 Januari 2013

Blogger untuk Warga



Pas liat tema LBI minggu ini, saya teringat keinginan saya dulu untuk membuat buku yang berisi data data tetangga yang ada di perumahan (kayak CV gitu). Tujuannya supaya kita mengenal masing masing tetangga, mulai latar belakang, pekerjaannya, dan keluarganya. Tahu sendiri kan, di jaman sekarang – individualitas orang mulai meninggi. 

Jarang banget aktivitas kumpul antar tetangga, kalaupun di tempat anda sering melakukannya. Di tempat lain orang orangnya bahkan tidak peduli tetangganya dimana, dengan siapa, semalam berbuat apa *ingetkangenband.

Tujuannya cuma satu saat itu, memberitakan membantu warga, tetangga dan orang-orang sekitar.

Rabu, 16 Januari 2013

Our Time is In Time


Minggu ini coba posting dengan tema film, jadi 3 post akan berkaitan dengan film yang sudah saya tonton tentunya. Senin kemarin dimulai dari film The Dark Knight (Batman), hari ini saya akan coba membagikan info film In Time. Sedangkan post untuk tema LBI minggu ini yaitu ‘Jurnalisme Warga’ tidak menyurutkan keinginan diri untuk mengkaitkannya dengan film. Akan saya hadapi tantangan itu.

In Time adalah film yang di produksi tahun 2011 dan di bintangi oleh Justin Timberlake mempunyai jalan cerita yang biasa aja menurut saya namun ide filmnya yang baru. Di In Time setiap manusia tidak akan menjadi tua, pertumbuhannya akan berhenti pada usia 25 tahun. Walaupun ada yang hidup selama 30, 40, 50 tahun, namun penampakannya tetap di 25 tahun. Setelah melewati usia 25 tahun, setiap orang mempunyai jatah usia 1 tahun. Dan waktu hidupnya itu akan tertera di lengan kanannya.


Senin, 14 Januari 2013

Semua Orang Bisa Jadi Batman


Anda sudah melihat Film The Dark Knight Rises? Ya udah lah, udah lama tuh. Akhir Desember kemarin saya baru nonton, cos Mbak saya kirim oleh-oleh pulang Haji plus DVD (salah satunya Batman itu tadi). Lengkap sudah trilogy The Dark Knight (TDK) habis di tonton. Film film superhero barat seringkali diberi bumbu bumbu humanis, seperti kejadian sedih waktu kecil, bisa menangis, butuh kasih sayang, sakit dll.

Di The Dark Knight bumbu itu terasa sangat ditampilkan, apalagi salah satu superhero ini mengandalkan kekuatan dan kemampuan bela dirinya (League of Shadow). Ditunjang dengan peralatan yang super duper canggih dan dukungan dana dari perusahaannya. Bener bener manusiawi kan, atau bahasa ‘kini’nya humanis. Bisa dilakukan oleh orang lain dan merasakannya.

Jumat, 11 Januari 2013

Chunking Down Blogger



Di awal tahun 2013 saya dan istri membuat  daftar keinginan, enggak banyak sih – hanya 3 wish. 1. Ingin punya anak (kandung/asuh) ; 2. Bisa berangkat Umroh Ramadhan dan 3. Memiliki mobil Honda Freed Putih. Keinginan ini saya tempel di pintu kamar, yang kami sebut Dreams Door. Saya tulis di Blog ini pun ada tujuannya, supaya saya tertantang untuk merealisasikanya dan teman2 bisa meng-aamiin-kan…insyaalloh.

Di bio akun twitter (@rizalarable) saya menuliskan cara untuk merealisaikannya “Learn tobe an Entrepreneur ~ Upgrading Blogger Capability ~ Decrease Employee Activity”. Ini keinginan saya juga yang ingin di aamiin kan, insyaalloh. Nah untuk keinginan sebagai blogger, saya ingin meningkatkan kapabilitas – bisa kemampuan, jaringan, pengetahuan dan penghasilan … ahaiii. 

Caranya, nah ini yang penting – jangan pengen tok tapi gak ada plan.

Rabu, 09 Januari 2013

Tips Nggak Ngantuk at Ceramah Jumat



Frend saya punya tips nih, supaya pas sholat jumat gak ngantuk. Tips saya ini dijamin manjur, karena sudah saya coba berkali kali. Malah saya sulit sekali tidur, hebatnya apa yg di sampaikan khotib bisa saya ingat sampe sekarang. Mau tahu caranya? Wani piro……..Glodak!.  Caranya dengan mencatat apa yg disampaikan oleh Khotib,  gitu aza aja zal? tunggu dulu.

Nah karena sekarang jaman sekarang social media udah maju, saya manfaatkanlah akun twitter saya (@rizalarable) untuk mengabarkan isi khotbah ke teman teman. So selama ceramah berlangsung, saya ngetweet. Bapak bapak disebelah kanan kiri pasti dongkol liat anak muda di sebelahnya pegang HP terus, ngetik lagi. Ehmmm…. Ngomong ngomong masih muda ya Mas? Nah mulai lagi deh, lanjuttt.

Bagi yang gak punya akun twitter, saya rasa Facebook juga bisa. Ketik agak banyakan trus post deh, update statusmu jadi keren kan. Kalo di twitter karena hanya 140 karakter, setiap satu kalimat yg bagus  dan bisa saya inget langsung di ketik – share. Jangan lupa pake hestek#, biasa saya pake #jumatceramah. Karena masjid pabrik mengadakan sholat Jumat, tweet ceramah tadi saya mention juga ke teman2 yg lagi ngantuk hi hi -  biasanya mereka bangun trus ngecek mention saya ha ha.

Senin, 07 Januari 2013

Bangkit Berjaya


Syipp #ligabloggerindonesia yang diselenggarakan oleh DotSemarang di mulai lagi, 3 bulan kedepan akan coba lalui posting demi posting, tantangan demi tantangan, BW tiada henti. Walaupun di periode trial (Oktober) saya di peringkat 16 ehmm gpp lah, lumayan lah buat pengalaman. Meskipun periode dulu banyak kecewa dengan admin, tapi tak urungkan niat untuk ikut lagi.

Semua orang pasti berubah - setiap orang pasti bergerak, yang tidak berubah adalah perubahan itu sendiri. Semangat tetap tinggi untuk mencapai hasil yang lebih baik, orang boleh kehilangan hartanya, tahtanya, apapun, asal jangan kehilangan semangatnya. 

Berbicara mengenai semangat, Direktur kami pernah menyampaikan bahwa untuk bisa tetap semangat salah satu caranya adalah dengan tetap bersyukur. Apa pun yang terjadi, kita wajib menerima. Karena pada hakekatnya apapun yang Alloh berikan, itulah yang terbaik buat kita menurutNya.

Kamis, 03 Januari 2013

Dentuman Momentum



Posting di awal Tahun Baru (Masehi) ini akan saya isi dengan hal yang agak dalem (jeru), karena moment tahun baru bisa kita jadikan awal/ pijakan untuk berbuat lebih baik lagi. Setiap manusia membutuhkan suatu hal/ kejadian yang bisa membuat di tergerak untuk melakukan sesuatu, manusia butuh ‘dentuman!’. 

Bisa jadi itu hari khusus seperti tahun baru, hari besar keagamaan, ulang tahun, hari pernikahan, hari orang besar meninggal dl. Bisa jadi setelah mengalami kejadian yang menyenangkan atau menyedihkan, tekad berubahnya muncul seperti ortu meninggal, masuk penjara, dapat penghargaan, di terima kerja, dapat order. 

Barusan Pulang

Friendship